Sabtu, 05 Mei 2012

Pertumbuhan dan Perkembangan pada Tumbuhan

Apa aja sih pertumbuhan dan perkembangan pada tanaman? ^^--

1.    Perkecambahan
    Perkecambahan merupakan proses pertumbuhan dan perkembangan embrio pada biji tumbuhan.Plumula tumbuh dan berkembang menjadi batang dan daun, sedangkan radikula tumbuh dan berkembang menjadai akar. Berdasarkan letak kotiledonnya pada saat berkecambah, perkecabahan dibagi menjadi dua tipe, yaitu hipogeal dan epigeal.
 
Gambar: perkecambahan hypogeal (atas) dan epigeal (bawah)
     Pada perkecambahan hipogeal, kotiledon tetap berada di dalam tanah. Contoh tumbuhan yang mengalami perkecambahan hipogeal adalah kacang kapri dan jagung. Pada perkecambahan epigeal, kotiledon berada di atas tanah. Contohnya pada kacang hijau, kacang tanah, dan jarak.
     Embrio yang tumbuh belum memiliki klorofil, sehingga embrio belum dapat membuat makanan sendiri. Makanan untuk pertumbuhan embrio diambil dari endosperm atau putih lembaga. Tidak semua biji empunyai enosperm, misalnya biji tumbuhan polong-polongan. Cadangan makanan pada polong-polongan tidak disimpan dalam endosperma melainkan disimpan pada kotiledon: endospermnya sendiri sudah habis. Oleh sebab itu kotiledonnya menjadi tebal.
    Proses perkecambahan dipengaruhi oleh oksigen, suhu, cahaya, dan air.perkecambahan dimulai dengan roses penyerapan air ke dalam sel-sel pada biji. Masuknya air menyebabkan enzim bekerja. Enzim mencegah bahan komplek menjadi bahan sederhana. Bahan sederhana akan disusun lagi menjadi bahan yang diperlukan tubuh. Misalnya untuk menyusunstruktur sel, membran sel, dan enzim untuk proses metabolisme.

2.    Pertumbuhan
dibagi menjadi dua, yaitu pertumbuhan primer dan sekunder
a.  Pertumbuhan Primer
    Pada akhir perkecambahan, tumbuhan membentuk akar, batang dan daun. Pada ujung batang dan ujung akar terdapat sel-sel meristem yang bersifat embrionik, artinya sel-sel ini dapat berdiferensisasi menjadi sel-sel yang memilki struktur dan fungsi khusus. Aktivitas sel meristem menyebabkan batang dan akar tumbuh memanjang. Proses pertumbuhan ini disebut pertumbuhan primer.


Gambar: Auksanometer.    Pertumbuhan primer batang dapat diukur secara kuantitatif, misalnya dengan alat yang dinamakan auksanometer.

    
Daerah pertumbuhan pada ujung batang dan ujung akar dibedakan menjadi tiga, yaitu:
a.    Daerah diferensiasi, merupakan daerah yang sel-selnya berkembang menjadi sel yang memiliki struktur dan fungsi khusus.
b.    Daerah pembelahan sel, terdapat di bagian ujung. Sel-sel di daerah ini aktif membelah (bersifat meristematis)
c.    Daerah pemanjangan sel, terletak di belakang daerah pembelahan, merupakan daerah yang semua selnya dapat membesar dan memanjang.   

Meristem ujung batang membentuk bakal daun. Pada sudut antara daun dan batang terdapat sel-sel yang bersfat meristematis; bagian ini akan berkembang menjadi cabang. Di belakang daerah diferensisasi terdapat jaringan dewasa.

b.   Pertumbuhan Sekunder
    Pertumbuhan sekunder tumbuhan terjadi akibat aktivitas kambium. Kambium adalah meristem lateral (samping) yang ada di sekeliling batang dikotil kecualai di bagian ujung. Jaringan kambium mampu membelah secara mitosis. Jika sel kambium membelah ke arah luar, sel yang diluar menjadi menjadi floem dan yang di dalam tetap sebagai kambium. Sebaliknya jika sel kambium membelah ke arah dalam, sel yang dalam menjadi xilem dan sel yang luar tetap sebagai kambium. Jadi, selama roses pembelahan ini jaringan kambium tetap dipertahankan. Xilem dan floem yang terbentuk dari aktivitas kambium ini disebut xilem dan floem sekunder.
 
Gambar: Pertumbuhan sekunder menyebabkan terbentuknya lingkaran tahun.    Pertambahan jumlah sel floem dan xilem sekunder menyebabkan diameter batang bertambah besar. Aktivitas kambium yang membentuk xilem dan floem sekunder ini disebut pertumbuhan sekunder.
Aktivitas pembentukan floem dan xilem sekunder pada batang dipengaruhi oleh musim. Pada musim kemarau, lapisan yang terbentuk lebih tipis dibandingkan saat musim penghujan. Perbedaan pertumbuhan ini membentuk lingkaran tahun yang dapat digunakan untuk memperkirakan umur suatu tanaman.

 

2 komentar:

  1. Titanium Rainbow Quartz - India - Trademark of India Ltd
    The crystal rocks give the mens titanium braclets user trekz titanium pairing more light babylisspro nano titanium hair dryer to their surface, giving the user more options. There are 4 crystals which make it gaggia titanium easier to titanium teeth k9 see and interact. The gold crystals

    BalasHapus